DItsamapta Polda NTB Patroli Lakukan Cooling System Ciptakan Kamtibmas di Perkampungan Nelayan

    DItsamapta Polda NTB Patroli Lakukan Cooling System Ciptakan Kamtibmas di Perkampungan Nelayan

    MATARAM, NTB – Menjaga stabilitas keamanan pasca Pilkada Serentak 2024, Jumat (3/1/2025), Polda NTB melalui Direktorat Samapta melaksanakan "Patroli Presisi Cooling System", di kawasan perkampungan nelayan Pantai Penghulu Agung, Ampenan Selatan, Kota Mataram, Sabtu (04/01/2025). Kegiatan itu bertujuan mencegah potensi konflik dan memastikan kondusivitas di tengah masyarakat.

    Kasubdit Gasum Direktorat Samapta Polda NTB, Kompol I Ketut Suastika, S.H., M. Ikom dalam keterangannya menyampaikan jika patroli tersebut dilakukan sebagai langkah proaktif mendukung keamanan dan kenyamanan warga.

    "Pantai Penghulu Agung kami pilih karena merupakan salah satu lokasi strategis, dengan tingkat aktivitas masyarakat yang tinggi. Kami ingin memastikan semua tetap damai dan sejuk pasca Pilkada, " ujar Kompol Suastika.

    Patroli tersebut juga dimanfaatkan untuk memberikan batuan tali asih, berupa paket sembako ke titik-titik padat penduduk. Dalam pelaksanaannya, para petugas juga menyempatkan berdialog dengan warga, untuk memberikan edukasi terkait pentingnya menjaga kerukunan.

    “Respons masyarakat sangat positif. Mereka bahkan menyampaikan aspirasi dan harapan agar keamanan ini terus dipertahankan, hingga pelantikan hasil pilkada, " ungkapnya.

    Kegiatan itu tidak hanya fokus pada pendekatan preventif, tetapi juga menjadi bagian dari implementasi program Presisi Polri di tingkat daerah. Program ini menekankan pentingnya kolaborasi aktif antara aparat keamanan dan masyarakat.

    Dengan patroli intensif tersebut, Polda NTB berharap situasi pasca-Pilkada tetap kondusif, dan masyarakat dapat menjalani aktivitas sehari-hari dengan tenang.

    “Stabilitas keamanan adalah prioritas utama kami, ” tutupnya.

    Patroli serupa rencananya akan terus dilakukan secara berkala, di berbagai wilayah NTB hingga situasi benar-benar stabil. Masyarakat diimbau untuk terus berperan aktif dalam menjaga ketenangan bersama, dengan melaporkan setiap potensi gangguan kepada pihak berwajib. (Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Keributan Grup Motor di Turide: Polisi Tegaskan...

    Artikel Berikutnya

    Geger Penemuan Jasad Bayi Diduga Hasil Aborsi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Sinergitas Rutan Praya Dengan Kodim 1620 Lombok Tengah Giat Donor Darah HUT PERSIT Ke-79
    Kapolres Sumbawa Barat sinergi dengan Forkopimda Kick off tanam jagung 1 juta hektar
    Polsek Sekongkang  Evakuasi Motor Hanyut Milik Pemancing di derasnya aliran sungai
    Komitmen Bersama Siap WBK, Rutan Praya Canangkan Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja
    Masif Patroli KRYD, Polsek Mataram Wujudkan Keamanan dan Kenyamanan Masyarakat

    Ikuti Kami